Jumat, 14 Oktober 2016

Pengertian Deep Web

Pengertian Deep Web

Sebelum kalian memasuki Deep Web , Kalian Harus tahu Apa itu Deep Web ???

Selama ini kita sering mendengar istilah Berselancar di Dunia Maya, bukan ?. Ketika berselancar kita hanya menyentuh permukaan lautnya saja. Di kedalamannya siapa yang tahu ?… Kira kira begitulah gambaran Internet dan Deep Web (web dalam).
Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba untuk menjelaskan mengenai Deep Web. Harapannya setelah membaca artikel ini kita tidak salah Kaprah lagi mengenai istilah Deep Web.


Tentang Deep Web

Deep Web adalah kumpulan konten World Wide Web yang tidak terindex oleh mesin pencari standar seperti Google.
Seperti namanya ‘Web Mendalam’ tidak terlihat dipermukaan.
Meskipun tidak terlihat, konten Deep Web tetap dapat diakses dengan menggunakan tool khusus yang bernama TOR Browser
Menurut hasil riset jumlah konten situs yang di golongkan sebagai Deep Web sangatlah banyak. Hampir 96% dari keseluruhan Internet. Artinya situs yang biasa kita akses seperti Facebook, Google dll itu hanya 4% nya saja.
Menurut hasil riset pula sebagian besar konten DeepWeb berisi tentang database dari hasil penelitian.
Namun di indonesia ternyata banyak yang salah kaprah tentang hal ini.
Karena hampir semua blog berbahasa indonesia menggambarkan Deep Web sama persis, yaitu sebagai kumpulan situs yang mengandung konten konten negatif dimana terdapat banyak kengerian di dalamnya. juga tempat berkumpulnya hacker sehingga anda harus selalu berhati hati.

Pertanyaannya, Benarkah jumlah situs Deep Web demikian begitu besar ? apakah terpintas di benak anda bahwa ada yang salah tentang hal tersebut ?
Pertanyaan-pertanyaan yang saya daftar di bawah ini mungkin dapat membantu anda untuk mencerna informasi tersebut.
  • Lebih banyak mana foto yang diupload di internet oleh jutaan orang setiap harinya di banding data riset orang orang khusus ?
  • Jika deep web adalah kumpulan situs dengan konten tidak normal maka lebih banyak mana jumlah orang orang seperti itu dibanding blogger yang jutaan jumlahnya ?
  • Dari semua teman anda, berapa orang yang menjadi peretas, atau golongan psikopat ?. bahkan psikopat belum tentu bisa membuat tempatnya sendiri di deepweb, bahkan kebanyakan hacker juga bermain di forum surface web..
Jadi jelas ada kesalah pahaman disini...

Pengertian Deep Web sebenarnya…

Di dalam Deep Web memang ada beberapa situs pornografi, jual beli narkotika, situs kekerasan, peretasan. Hampir semuanya dari situs Deep Web yang kita kenal berdomain dot onion.
Namun sebenarnya situs berdomain dot onion tersebut bukan Deep Web secara keseluruhan.
Dot Onion cuma sebagian kecil dari Deep Web yang bisa kita sebut Dark Web atau sisi gelapnya internet.
Situs berdomain Onion terhubung ke internet melalui jaringan TOR atau Jaringan Bawang, untuk mengaksesnya memerlukan tool khusus sehingga bisa digolongkan sebagai Deep Web. Jumlahnya hanya 0,3 % dari total keseluruhan web. Sangat sangat kecil.
Deep web adalah seperti yang sebelumnya sudah dijelaskan, yaitu kumpulan situs yang tidak terindex oleh mesin pencari umum.
Artinya private message facebook anda pun adalah bagian dari DeepWeb karena tidak terindex oleh mesin pencari.
Jika saya membuat sebuah situs yang hanya bisa di akses oleh jaringan kantor saja, situs tersebut juga bisa di golongkan sebagai Deep Web karena untuk dapat mengaksesnya anda harus masuk ke jaringan lokal terlebih dahulu.
Oleh karena itulah besaran kapasitas Deepweb dikatakan sangat besar oleh para ahli. Meskipun sangat besar Deep Web tidak bisa dikatakan sebagai Internet yang Sebenarnya karena kebanyakan isinya adalah penunjang Web bagian atas.
Jika di Ibaratkan Internet bagian atas adalah Wajah dan halaman Toko yang bisa anda lihat sedangkan gudang gudang privasi di belakangnya termasuk Deep Web.
Sebagian lainnya lagi merupakan toko toko gelap yang tidak memiliki halaman depan yang bisa di kategorikan sebagai Dark Web.
Uniknya ramai ramai digambarkan bahwa seluruhnya dari Deep Web tersebut bisa dijumpai dalam situs berdomain onion.
Penggambaran tentang jumlah .onion yang salah kaprah tersebut turut serta membuat nama Deep Web begitu melegenda. Seolah olah Internet yang sebenarnya adalah Deep Web karena jumlahnya yang sangat besar.
Sampai-sampai banyak dari mereka yang rasa ingin tahu nya tinggi ingin mencoba memasuki Deep Web ini (yang sebenarnya adalah Dark Web).
 Dan masih banyak domain lain selain .onion seperti .4Chan .Chan , dll masih banyak yang lainnya

Intinya Deep Web dan Dark Web itu berbeda.
Dark Web adalah kumpulan web rahasia yang merupakan bagian kecil dari Deep Web. untuk mengaksesnya kita memerlukan tool dan jalur khusus, sebut saja salah satunya TOR Network


Apa saja yang bisa kita temukan di Deep Web ?

Ketika memasuki Deep web anda mungkin akan merasa tersesat karena tidak memiliki buku alamat sebagai acuan. tenang, ada hidden wiki kok, silahkan menggunakan pencarian di Tor Browser.
Didalam hidden wiki sudah terdaftar situs situs berbahaya seperti slickroad dimana didalamnya terdapat penjualan narkoba, site yang memperdagangkan konten sex dibawah umur, pembunuhan dan lain sebagainya.
Situs tersebut dibuat untuk tujuan komersial. Biasanya mata uang yang dipergunakan di dalam Dark Web adalah Mata uang virtual Bitcoin.
Sebagai catatan, url berdomain onion selalu di tulis agak acak , seperti jdsaph45jnsoijda dot onion. jadi, tidak seperti alamat alamat web biasanya yang mudah di ingat.
Jadi sudah mengertikah anda tentang Deep Web dan Dark Web yang sebenarnya ?

Mungkin itulah yang dapat saya sampaikan
kurang lebihnya saya minta maaf
Sekian dari saya semoga artikel diatas bermanfaat untuk anda
Subscribe untuk mengikuti perkembangan tips dan trik

TERIMAKASIH




PERLU DIKETAHUI


Iklan yang tampil pada halaman situs ini sepenuhnya sudah diatur oleh Pihak Google, kami hanya menyediakan tempat kosong khusus untuk iklan dari Google. Maka, apabila ada iklan yang dirasa kurang baik bagi anda sehingga tidak seharusnya ditampilkan, harap segera menginformasikan hal tersebut kepada kami dengan melalui Formulir Kontak yang ada di bagian bawah sendiri pada situs ini. Kemudian, kami akan segera menyampaikannya pada pihak Google terkait masalah tersebut.
Laporan dapat anda sertakan lampiran :
  • Nama Iklan
  • Alamat Screenshoot(Gambar) Iklan


Load Disqus Comments Hide Disqus Comments